, ,

Perkuat Solidaritas Internal, LAZISNU Gelar ‘Ngobrol Filantropi’

oleh -dibaca 427 orang

NU-LUMAJANG.OR.ID, Lumajang. Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Sedekah (LAZISNU) Lumajang menggelar konsolidasi bertajuk ‘Ngobrol Filantropi’ (Ngopi) di Kantor NU-CARE LAZISNU Jalan Jendral Panjaitan Perumahan Jatayu, Kelurahan Citrodiwangsan, Lumajang, Jumat (15/03/2024).

Dalam Ngopi ini, hadir Ketua PCNU Lumajang KH Dr Muhammad Darwis bersama jajaran wakil ketua dan perwakilan Lembaga PCNU Lumajang serta 21 perwakilan Unit Pengelola Zakat Infaq dan Sedekah Nahdlatul Ulama (UPZISNU) Se-Kabupaten Lumajang

“Ini bagian dari upaya kita dalam memperkuat tali silaturrahmi dan kolaborasi antar lembaga di bawah PCNU Lumajang,” ungkap Ketua LAZISNU Lumajang, Ustadz Hariyono.

Selain bertujuan melakukan optimalisasi kegiatan Zakat, Infaq dan Sedekah. LAZISNU Lumajang juga melakukan konsolidasi internal dalam gerakan kemanusiaan atau Filantropi di wilayah Kabupaten Lumajang.

BACA JUGA:   Wujudkan Gerakan NU Peduli, Lazisnu Klakah Gelar Donor Darah

“Ngopi ini juga dalam rangka mempercepat gerak langkah LAZISNU Lumajang dalam melakukan pemberdayaan ummat melalui kegiatan kemanusiaan”, tambahnya.

Sementara itu, Ketua PCNU Lumajang KH Dr Muhammad Darwis mengapresiasi kegiatan Ngopi LAZISNU Lumajang, menurutnya, kehadiran LAZISNU sebagai kepanjangan tangan Jam’iyah Nahdlatul Ulama menjadi satu kesatuan dalam melaksanakan tugas Jam’iyah Ijtimaiyah.

“Misalnya kegiatan sosial terkait bantuan kebencanaan di wilayah Pronojiwo, NU melalui LAZISNU Hadir memberikan bantuan yang dibutuhkan masyarakat sekuat dan semampunya,” terang Gus Darwis.

Pihaknya juga berharap, dari 21 UPZIS di Kabupaten Lumajang bisa semakin maksimal dalam melakukan kegiatan Zakat, Infaq dan Sedekah termasuk diantaranya kegiatan kemanusiaan melalui NU Peduli.