NU Care LAZISNU Lumajang Gelar Santunan dan Buka bersama Anak Yatim

oleh -dibaca 1077 orang

NU-LUMAJANG.OR.ID, Lumajang. Pengurus Cabang (PC) NU Care Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shadaqah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Kabupaten Lumajang menggelar santunan dan buka bersama puluhan anak yatim binaannya, Senin (10/04/2023).

Acara yang dipusatkan di Kantor LAZISNU Lumajang, perumahan Jatayu Citrodiwangsan Lumajang ini berlangsung khidmah yang sebelumnya didahului khotmil Qur’an yang dibaca oleh para Hafidz Al-Qur’an dari Jam’iyyatul Qurra’wal Huffadz Nahdlatul Ulama (JQHNU) Lumajang.

H Khoiruddin, Ketua PC LAZISNU Lumajang periode sebelumnya, dalam sambutannya mengatakan, kegiatan semacam ini rutin digelar setiap Bulan Ramadhan.

“Kali ini ada 25 anak yatim binaan kita. Kedepan semoga LAZISNU lebih terginas dan semangat, dan mohon bimbingannya dari para koordinator bidang dari PCNU,” ungkapnya.

BACA JUGA:   UPZISNU Kunir Berikan Bantuan Sumur Bor Untuk Warga Disabilitas

Sementara itu, Wakil Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Lumajang koordinator bidang sosial dan kesehatan, Agus Triyono mengapresiasi apa yang dilakukan LAZISNU Lumajang, meskipun di kepengurusan baru ini belum dilantik tetap bisa terus bergerak untuk berkhidmah di NU

“Apa yang dilakukan NU Care luar biasa, yang dialami anak-anak kita ini merupakan takdir, acara semacam ini tentu agar kita bisa merasakannya juga, prinsipnya NU Care ingin memberikan kebahagiaan yang sama kepada mereka,” ungkap pria yang juga Sekretaris Daerah (Sekda) Lumajang ini.

Dirinya berharap, kedepan LAZISNU dan NU Care-nya bisa duduk bersama untuk mengatur dan membicarakan program kerjanya yang lebih baik lagi dengan mekanisme baru yang diatur sesuai aturan Perkumpulan (Perkum) NU.

BACA JUGA:   Tebar Manfaat, LAZISNU Pasirian Bantu Biaya Pengobatan Korban Kecelakaan

“Yaitu Bendahara langsung terpusat jadi satu, di Bendahara PCNU. Sesuai arahan Ketua PBNU, hal ini agar kita lebih profesional. Kalau dulu, kenyataannya saldo PCNU itu lebih kecil dari saldo milik lembaganya. Makanya, semua keuangan Lembaga dipusatkan di PCNU agar kita terlihat lebih besar,” pungkasnya.