NULUMAJANG.OR.ID – Lumajang, Imron Al-Rosyid, salah satu calon ketua PC GP. Ansor Lumajang mengusung visi GP Ansor Mandiri. Pria kelahiran 27 Juni 1982 tersebut memiliki Visi Berkarakter, Sejahtera Militan dan Mandiri (BERSEMI IMAN).
Secara struktural, ia telah aktif di NU sejak 20 tahun yang lalu. Namun secara naluriah, ia dibesarkan, dilahirkan dan dididik oleh keluarga yang menerapkan ajaran-ajaran Ahlussunnah Wal Jama’ah.
“Berbagi peran dalam keluarga menjadi penting untuk keberhasilan pendidikan anak, tidak mudah untuk melakukan hal tersebut, dibutuhkan ikhtiar dan kekuatan hati,” paparnya.
Ia juga mengatakan, niat ikhlas berjuang NU menjadi pondasi yang kuat untuk berkhidmah dan mengabdi di NU dengan harapan dapat menjadi santri dan ngalap barokah para muassis NU.
Berikut jabatan yang pernah dan sedang diamanahkan kepada Imron Al-Rosyid :
1. Wakil Ketua III PC PMII Kab. Lumajang 2001-2002
2. Ketua Umum PK PMII STKIP PGRI Lumajang 2002-2003
3. Sekretaris Umum PAC IPNU Tempeh 2002-2004
4. Ketua Umum PAC IPNU Tempeh 2004-2006
5. Sekretaris Umum PC IPNU Kab. Lumajang 2007-2008
6. Ketua Umum PC IPNU Kab. Lumajang 2008-2009
7. Ketua Umum PAC GP Ansor Tempeh 2011-2021
8. Sekretaris Umum PC GP Ansor Kab. Lumajang 2013-2017
9. Ketua Umum Majelis Dzikir dan Sholawat Rijalul Ansor Kab. Lumajang 2017-2021
10. Pengurus Forum Karang Taruna Kab. Lumajang 2019-2024
Meski dicalonkan oleh PAC GP Ansor Tempeh, dirinya mengaku siap untuk menahkodai PC GP Ansor yang akan datang. Menurutnya, Ansor saat ini masih belum mandiri.
“Sesuai dengan tagline menuju 1 abad NU, saya ingin GP Ansor Lumajang menjadi kader NU yang mandiri,” ungkapnya.
Hal tersebut menjadi tantangan tersendiri bagi Imron jika berhasil terpilih menjadi Ketua PC GP Ansor Lumajang. Langkah-langkah yang akan ia tempuh dalam mewujudkan tujuannya terhimpun dalam empat misi yang telah disusun :
1. Merevitalisasi Nilai dan Tradisi
2. Menguatkan Sistem Kaderisasi
3. Memberdayakan Potensi Kader
4. Memandirikan Organisasi