Membanggakan, 43 Santri TPQ Baiturrohmah Khatam Qur’an dan Lulus Ujian pada Usia Dini

oleh -dibaca 2377 orang

NU-LUMAJANG.OR.ID, Jatiroto. Sebanyak 43 Santri Taman Pendidikan Qur’an (TPQ) Baiturrohmah khatam dan lulus ujian pada usia dini sebagai bukti eksistensi dari TPQ Baiturrohmah dalam mencetak generasi sholih-sholihah.

Terdiri dari 15 santriwan dan 28 santriwati dinyatakan khatam Al-Qur’an dan lulus setelah melewati beberapa tahapan yakni Jilid 1 – Jilid 5 dilanjutkan hafal bil ghoib kitab Ghorib dan tajwid di lembaga pendidikan Baiturrohmah yang terletak di Desa Kaliboto Lor Kecamatan Jatiroto.

“Kebanggaan luar biasa bagi pendidik apalagi orang tua karena santri yang dinyatakan lulus manfaatnya akan dirasakan di dunia sampai akhirat, dan prosesnya juga tidak mudah, anak-anak yang lulus ini usia maksimal 7 tahun, mereka sudah melewati tahapan-tahapan pelajaran bahkan ujian di 3 tingkatan, yakni lembaga, kecamatan bahkan kabupaten,” jelas Ketua TPQ Baiturrohmah, H. M. Sholeh.

BACA JUGA:   Wakil Rais PCNU Lumajang, KH Ahmad Hanif Kembali Nahkodai MUI

Setelah melalui tahapan pelajaran dan ujian yang telah ditentukan maka santri berhak mendapat ijazah dan bisa mengikuti prosesi khataman dan imtihan yang dilaksanakan pada Ahad (18/02/2024).

Dalam prosesi khataman dan imtihan ini diawali dengan kirab santri dan juga pembagian hadiah bagi santri yang berprestasi dari berbagai tingkatan.