Hadiri Persiapan Pelantikan Bersama Ranting NU di Jatiroto, Inilah Pesan Kiai Husni

oleh -dibaca 1327 orang

NU-LUMAJANG.OR.ID, Jatiroto. Rais Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Lumajang, KH Husni Zuhri menghadiri musyawarah persiapan pelantikan bersama Pengurus Ranting NU Kecamatan Jatiroto, Ahad (05/11/2023).

Pada acara yang dipusatkan di Musholla H Abdul Halim Dusun Sukosari Barat Desa Sukosari Jatiroto ini, Kiai Husni menyampaikan beberapa pesan dan arahannya.

“Setiap anggota yang dipilih menjadi calon Pengurus Ranting NU harus mengisi Pakta Integritas dengan data yang sesuai KTP, ini merupakan langkah yang ditempuh PBNU (Pengurus Besar Nahdlatul Ulama) dalam rangka memajukan NU,” terang Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Ulum Banyuputih Kidul Jatiroto ini.

Kiai Husni menjelaskan, jika dulu NU hidup dengan cara tradisional maka sekarang sudah mengarah pada profesional, meskipun dengan kebijakan baru ini banyak yang mengatakan persyaratan kepengurusan NU sekarang ini begitu rumit.

BACA JUGA:   Gus Darwis: Pengurus NU Jangan Terpengaruh Isu Politik

“Sebetulnya bukan rumit, karena memang bentuk kemajuan NU dari tradisional menuju tradisional dan profesional,” tutur Kiai Husni.

Lebih lanjut, Kiai Husni menyampaikan, penandatanganan pakta integritas ini dapat dijadikan sebagai acuan bagi para pengurus dalam membangun komitmennya dalam menjalankan tugas sebagai pengurus NU, dan yang terpenting dari itu adalah ikhlas.

“Amaliah dan ikhlas bagaikan kesatuan antara tubuh dan ruh, kalau amal tidak diringi rasa ikhlas bagaikan tubuh yang mati karena terpisah dari ruh,” pungkasnya.

Diketahui, pelantikan kolektif ini diikuti 12 Pengurus Ranting NU se-Kecamatan Jatiroto sedianya dilaksanakan Rabu, (25/10/2023) bulan lalu, namun harus ditunda Ahad, (19/11/2023) mendatang karena masih melengkapi berkas yang disyaratkan.