Gus Darwis: Pengurus NU Jangan Terpengaruh Isu Politik

oleh -dibaca 1527 orang
Gus Darwis: Pengurus NU Jangan Terpengaruh Isu Politik
(Rokhmad/nu-lumajang.or.id) Gus Darwis saat memberi arahan di acara pertemuan rutin MWCNU se-Lumajang

NU-LUMAJANG.OR.ID, Senduro. KH Mohammad Darwis atau Gus Darwis, Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) mengingatkan pengurus NU ditingkat cabang hingga ranting jangan sampai terpenaruh isu politik yang merugikan NU.

Pernyataan tersebut disampaikan langsung Gus Darwis saat memberikan arahan dalam acara silaturrahmi pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) se-Lumajang yang dipusatkan di Kantor MWCNU Senduro Lumajang, Ahad (04/06/2023).

“Apalagi tahun ini masuk tahun politik”, ungkap Gus Darwis.

Lebih lanjut Gus Darwis menjelaskan, tahun politik akan menjadi tahun yang berat apabila pengurus tidak berhati-hati dalam mengambil langkah dan keputusan terkait isu yang tengah berkembang di masyarakat, baginya, pengurus cukup fokus dengan program kerja NU.

BACA JUGA:   Profil Abdul Muis, Guru PAI Lumajang Berprestasi Pencetus MABIT

“Tugas utama NU adalah menjaga aqidah Ahlussunnah Wal Jama’ah dari kemungkinan pemahaman aqidah yang melanggar syariat, termasuk diantaranya paham radikalisme,” tegasnya.

Upaya menjaga aqidah menurut Gus Darwis tidak hanya melalui ikhtiar dzohir, namun hatus diringi ikhtiar batin dengan doa, Gus Darwis mencotohkan salah satu doa tersebut adalah doa keselamatan dunia akhirat yang kini menjadi arah gerakan NU.

Doa tersebut adalah:

اَللّٰهُمَّ اِنَّانَسْئَلُكَ سَلَامَةً فِي الدِّيْنِ، وَعَافِيَةً فِي الْجَسَدِ وَزِيَادَةً فِيْ الْعِلْمِ وَبَرَكَةً فِي الرِّزْقِ وَتَوْبَةً قَبْلَ الْمَوْتِ وَرَحْمَةً عِنْدَ الْمَوْتِ وَمَغْفِرَةً بَعْدَ الْمَوْتِ

Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya kami memohon kepada Engkau akan keselamatan Agama dan sehat badan, dan tambahnya ilmu pengetahuan, keberkahan dalam rizki dan diampuni sebelum mati, dan mendapatkan rahmat waktu mati dan mendapat pengampunan sesudah mati.”

BACA JUGA:   Mantan Ketua NU Lumajang H. Onto Wafat, Gus Mas'ud Bagikan Kesannya

“Do’a itulah yang kini tengah kami (NU) upayakan menjadi salah satu ikhtiar untuk menjaga aqidah, keselamatan Agama termasuk diantaranya aqidah, fiqih dan tasawuf dalam bingkai Aswaja serta kesehatan badan melalui program RSNU dan seterusnya,” pungkasnya.