Purnamasidi Dinilai Layak Nahkodai IKA-PMII

oleh -dibaca 257 orang
Purnamasidi

NU-LUMAJANG.OR.ID, Jakarta. Wakil Ketua PB IKA-PMII, Muhammad Nur Purnamasidi digadang-gadang menjadi kandidat potensial sebagai Calon Ketua Umum IKA-PMII dalam Musyawarah Nasional (Munas) ke-VII yang digelar di Jakarta, Jumat (21/02/2025).

Selain memegang teguh nilai indealisme selama menjadi Anggota DPR, Purnamasidi juga memiliki rekam jejak gemilang di dunia pergerakan.

Mulanya, Bang Pur sapaan akrab Muhammad Nur Purnamasidi masuk dalam Organisasi Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) saat menempuh pendidikan sarjana di Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) Universitas Jember (Unej) pada awal tahun 90 an.

Tak lama setelah resmi menjadi kader PMII, Purnamasidi kemudian di daulat sebagai Ketua PMII Rayon Fisip Unej pada tahun 1993. Atas presrasinya selama menahkodai Rayon, pada tahun 1995 Purnamasidi terpilih menjadi Ketua Cabang PMII Jember.

BACA JUGA:   Aklamasi, Cak Thoriq Terpilih Menjadi Ketua IKA PMII Jatim

“Pasca purna dari Rayon, Bang Pur kemudian dipercaya menjadi Ketua Cabang PMII Jember mas,” ungkap Sekretaris IKA-PMII Jember, Sutrisno saat dikonfirmasi.

Atas keciamikannya memimpin PMII Jember, Purnamasidi kemudian langsung melenggang ke senayan menjadi Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB PMII).

Bahkan, setelah purna sebagai kader PMII kobaran api aktivisnya tetap menyala. Selain menjadi Ketua Majelis Pembina Cabang PMII Jember, Purnamasidi juga juga menjabat sebagai Wakil Ketua PB IKA-PMII dua periode berturut-turut.

Sebagaimana peran alumni, Purnamasidi mampu membangun jejaring lintas profesi dan generasi di Jawa Timur dan Jakarta.

“Khusus alumni PMII Unej, pasti tahu Bang Pur, namanya harum karena tek membuat sekat komunikasi baik dengan sesama alumni maupun dengan kader aktif PMII”, tambah Sutrisno.

BACA JUGA:   IKA-PMII Gelar Munas VII, Kandidat Potensial Lintas Profesi Mencuat

Nama Purnamasidi kian populer menjadi kandidat potensial, setelah mendapat dukungan dari sejumlah Pengurus Cabang IKA-PMII di Indonesia, seperti Jember, Lumajang hingga Bekasi.

“Secara institusi memang belum menentukan sikap resmi, tapi beliau (Purnamasidi) sangat layak menahkodai IKA-PMII karena loyalitas dan integritasnya tidak perlu ditanya lagi,” ujar Sekretaris PC IKA-PMII Lumajang, Caturiyandi Febriono.

Sementara itu, Purnamasidi mengaku tersanjung atas support yang diberikan oleh koleganya semasa Mahasiswa. Baginya IKA-PMII tidak hanya sebatas organisasi alumni biasa, namun menjadi tempat pengadian dalam menjaga nilai-nilai idealisme berbangsa dan bernegara dalam kerangka gerakan yang inklusif dan kolabaratif.

“Saya yakin, dukungan mendorong saya menjadi calon Ketum PB IKA-PMII ini berangkat dari kesadaran gerakan sebagaimana nilai dan semangat PMII,” ungkapnya singkat.

BACA JUGA:   Aklamasi, Cak Thoriq Terpilih Menjadi Ketua IKA PMII Jatim

Berikut Riwayat Pendidikan Muhammad Nur Purnamasidi:

Muhammad Nur Purnamasidi, lahir Bekasi pada 03 September 1971. Sebagai anak dari kader NU, Purnamasidi mengawali pendidikannya di Sekolah Dasar (SD) Pondok Ungu, Bekasi pada tahun 1978–1984. Kemudian, Purnamasidi melanjutkan pendidikan menengahnya di SMP Negeri 3 Bekasi pada 1984–1987 dan SMA Negeri Tambun pada tahun 1987–1990.

Mengawali pendidikan tingginya, Purnamasidi menempuh pendidikan strata satu di Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) Universitas Jember pada 1990–1995. Sembari menjalani aktivitas sebagai Anggota DPR RI, Purnamasidi kemudian berhasil menyelesaikan program Magister
pada tahun 2023 di Fakultas yang sama. dan Kini terdaftar sebagai Mahasiswa Program Doktoral di Universitas Jember dengan konsentrasi Ilmu Sosial dan Politik.