Ziarah Muassis, Ketua PCNU: Momentum Teladani dan Sambung Sanad ke-NU-an

oleh -dibaca 127 orang
Ketua PCNU saat Sambutan pada acara Ziarah Muassis

NU-LUMAJANG.OR.ID, Lumajang. Hari Lahir (Harlah) ke-102 Nahdlatul Ulama menjadi momentum untuk mengenang peran besar para tokoh pendiri NU di Lumajang, salah satunya KH Anas Mahfudz guna menggali keteladanan dan menyambung sanad ke-NU-an.

Hal itulah yang disampaikan Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Lumajang, KH Mohammad Darwis dalam acara Ziarah Muassis NU Lumajang, Rabu, (15/01/2025).

Acara yang digelar di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jogoyudan, Lumajang, ini melibatkan jajaran Syuriah, Tanfidziyah, dan pengurus lembaga serta badan otonom PCNU Lumajang. Rangkaian kegiatan meliputi pembacaan Yasin, Tahlil, tabur bunga, dan pembacaan biografi singkat KH Anas Mahfudz.

Ketua PCNU Lumajang, KH Mohammad Darwis, menekankan bahwa perjuangan KH Anas Mahfudz memberikan inspirasi besar bagi generasi penerus.

BACA JUGA:   Gandeng PCINU Malaysia, PCNU Lumajang Kembangkan Dakwah ke Negeri Jiran

“Beliau menghadapi tantangan yang jauh lebih berat dari pada yang kita hadapi sekarang. Keteladanan ini mengajarkan kita tentang semangat perjuangan yang luar biasa,” ujar Gus Darwis, sapaan akrabnya.

Lebih dari sekadar mengenang, ziarah ini juga mengingatkan betapa dekatnya hubungan sanad ke-NU-an KH Anas Mahfudz dengan Hadrotus Syaikh Hasyim Asy’ari. Sebagai murid langsung pendiri NU tersebut, KH Anas Mahfudz menjadi jembatan yang menghubungkan nilai-nilai ke-NU-an kepada masyarakat Lumajang.

“Beliau adalah sumber inspirasi dan teladan yang patut kita syukuri. Dari beliau, kita mendapatkan warisan perjuangan yang harus kita teruskan hingga akhir zaman,” imbuh Gus Darwis.

Ziarah ke makam muassis NU menjadi tradisi rutin yang dijalankan di berbagai tingkatan organisasi NU, termasuk PBNU, PWNU, dan PCNU. Tradisi ini juga dilakukan serentak di tingkat MWCNU pada tanggal 15 Rajab. Harapannya, para pengurus NU semakin mengenal sejarah dan perjuangan para pendiri.

BACA JUGA:   Ribuan orang diperkirakan Hadiri Konferensi Cabang NU Lumajang

“Bagi kami, kegiatan ini adalah sarana untuk mendalami hikmah dan semangat juang para pendiri NU. Ini menjadi agenda penting yang wajib dilaksanakan setiap tahun agar kita lebih memahami siapa yang membangun NU di tengah tantangan zaman yang luar biasa sulit,” tutup Gus Darwis.