Ramadhan Berkah, Ansor Tegalrandu Bagi Takjil ke Pengguna Jalan

oleh -dibaca 607 orang

NU-LUMAJANG.OR.ID, Klakah. Pimpinan Ranting (PR) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Desa Tegalrandu melakukan bagi-bagi takjil kepada pengguna jalan, Sabtu (30/03/2024).

Berbagi takjil gratis ini dilakukan di sekitar jalan Ranu Klakah pada pukul 16:00 WIB, yang mana dihadiri oleh seluruh Pengurus Ranting GP Ansor Desa Tegalrandu.

Ketua PR GP Ansor Desa Tegalrandu, Saiful Arif mengatakan bahwa kegiatan bagi takjil merupakan momen yang bagus untuk menumbuhkan jiwa sosial kepada masyarakat.

“Acara bagi takjil ini hasil dari iuran atar pengurus PR GP Ansor Desa Tegalrandu dan juga dari para donatur,” ungkapnya.

Saiful Arif menambahkan, kegiatan ini merupakan sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT atas segala kenikmatan yang sudah diberikan Allah SWT, dan masih diberikan kesempatan untuk menjalankan ibadah puasa pada tahun ini.

BACA JUGA:   Gencarkan Kaderisasi, PAC GP Ansor Gucialit Bentuk Pengurus Ranting di Desa Jeruk

“Harapan dari kami agar Ansor Tegalrandu lebih mengenal kepedulian dan jiwa sosial bermasyarakat,” jelasnya.