NU-LUMAJANG.OR.ID, Pasirian . Menghadapi New Normal, Satgas Covid-19 MWCNU Kecamatan Pasirian Lumajang memfokuskan kegiatan pencegahan dan penanganan covid-19 di wilayah zona merah Dusun Joho Desa Pasirian dan Dusun Besuki Desa Nguter, pada Jumat (12/6/2020).
Menurut Moh. Yusuf salah satu anggota Satgas Covid-19 MWCNU Pasirian menyampaikan bahwa kegiatan yang dilakukan adalah penyemprotan disinfektan dan pembagian sejumlah paket sembako.
“Sebelum menghadapi New Normal, sebagai kegiatan pencegahan kita lakukan penyemprotan disinfektan dan pembagian sembako merupakan bentuk kegiatan penanggulangan”, ujarnya.
“Penyemprotan kami fokuskan di rumah-rumah warga dan fasilitas umum seperti musholla” jelasnya.
Penyemprotan disinfektan kali ini dilaksanakan oleh 12 peronil anggota Satgas dengan menggunakan APD (Masker, Hanspoon dan Kacamata).
“Kami hari ini sudah menyelesaikan penyemprotan di 32 rumah dan 1 musholla di dusun Joho dan 90 rumah serta 2 musholla di dusun Besuki”, terang Yusuf yang juga menjabat pengurus PC RMI Kabupaten Lumajang.
Sedangkan pembagian paket sembako di berikan pada 16 warga yang betul-betul membutuhkan karena dampak covid dan belum mendapatkan bantuan dari pemerintah.
Kegiatan yang dilaksanakan mulai pukul 14.00 hingga 16.00 WIB ini juga mendapatkan apresiasi dari Kepala Desa Nguter Kecamatan Pasirian.
Pewarta: Fawaid
Editor: Redaksi